KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Jagat dunia maya Indonesia belum lama ini dihebohkan dengan adanya sebuah cerita mistis yang tersusun rapi dalam sebuah utas di Twitter yang ditulis oleh akun SimpleMan. Tidak tanggung-tanggung utas itu pun di-retweet sebanyak 32 ribu kali dan disukai oleh lebih dari 78 ribu kali. Gokil! Kehebohan itu berlanjut tidak hanya di Twitter saja, tapi merembet hingga ke Instagram, Youtube, dll. Netizen berbondong-bondong mencari kebenaran kisah KKN di Desa Penari itu. Bahkan sampai ada yang mencari orang-orang asli yang terlibat di cerita ini hingga ke tempat aslinya. Salut.

Sejak utas tersebut menjadi viral, banyak gosip yang beredar bahwa cerita ini akan diadaptasi ke dalam bentuk film. Dan betul saja, setelah beberapa bulan berselang, kekepoan netizen pun mendapat jawaban. Di minggu ke-3 Januari 2020 yang lalu, MD Pictures meluncurkan trailer resmi untuk film KKN di Desa Penari. Hanya dalam waktu 3 minggu saja, trailer ini sudah ditonton oleh hampir 3,5 juta penonton lho! Sudah lihat trailernya? Kalau belum yuk langsung cek di sini saja:

Trailer KKN di Desa Penari



Trailer film tersebut mendapat reaksi beragam dari netizen Indonesia. Banyak yang memuji tapi tidak sediki juga yang mencela. Ada beberapa hal yang ternyata tidak sesuai dengan perkiraan netizen di awal. Sebelum film ini diproduksi, ada gosip yang beredar bahwa film ini akan dibintangi Chelsea Islan sebagai Widya dan juga Laudya Chintya Bella sebagai Nur. Namun ternyata mereka salah. Untuk sutradaranya pun awalnya Joko Anwar sempat digosipkan untuk mengarahkan film horor ini. Nah loh, jadi siapa kah yang akan menjadi bintang di film ini? Yuk baca artikelnya sampai selesai!

Pemeran Utama Film KKN di Desa Penari

KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Tissa Biani sebagai Nur

Tissa Biani ini adalah aktris Indonesia berdarah Jawa yang lahir pada 24 Juli 2002 di Jakarta. Aktris belia ini sudah mulai berakting sejak anak-anak lho! Dari waktu usianya masih 10 tahun, dia sudah bermain di film berjudul Tanah Surga… Katanya. Hampir setiap tahun juga Tissa Biani bermain di film layar lebar, bahkan di tahun 2019 dia bermain di 4 judul film! Wow! Wajar saja kalau dia dipercaya untuk membintangi film yang berpotensi akan viral ini.

Hal yang menarik bagi Tissa selama penggarapan film ini adalah bagaimana dia dituntut untuk bisa menari. Sebelumnya Tissa Biani justru tidak terbiasa untuk menari. Hal yang lebih menantang baginya adalah bahwa dia berlatih menari hanya dalam tempo waktu yang sesingkat-singkatnya! Pasti pada penasaran kan lihat Tissa Biani nanti.

KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Aghniny Haque sebagai Ayu

Aghniny Haque ini bisa dibilang sebagai salah satu aktris pendatang baru di dunia perfilman Indonesia. Dia memulai debutnya melalui film laga berjudul Wiro Sbleng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 pada tahun 2018. Wajar saja kalau dia memulai aktingnya di film laga, dia sendiri ternyata mantan atlet taekwondo lho! Aghniny bahkan bermain untuk timnas taekwondo Indonesia sejak tahun 2011 hingga tahun 2016. Hebat ya!

Sejak film pertamanya, popularitas Aghniny Haque semakin meningkat tajam. Terbukti di tahun 2019 yang lalu dia bermain di tiga judul film layar lebar Indonesia. Wah! Selama syuting film KKN di Desa Penari ini Aghniny mengaku bahwa dia tidak mengalami terlalu banyak kesulitan. Hanya saja ada satu scene yang membuatnya harus mengulang adegan selama syuting. Bagaumana tidak, dia harus berhadapan dengan hampir 50 ekor ular yang besar-besar! Satu ekor ular itu saja beratnya bisa sampai 30 kg lho! Hiii.

KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Adinda Thomas sebagai Widya

Adinda Thomas ini selain sebagai seorang aktris, dia juga dikenal sebagai seorang penyanyi lho! Nama Adinda Thomas ini mulai akrab bagi penonton Indonesia setelah dia sering kali bermain di FTV sejak tahun 2013 hingga sekarang. Sementara itu, film debut Adinda dimulai di tahun 2013 pada film berjudul Youtubers.

Bagi Adinda, KKN di Desa Penari ini merupakan film horor pertamanya. Tentu saja, berbagai pengalaman unik ia dapatkan saat menjalani proses syuting film ini. Salah satunya adalah saat Adinda harus menahan rasa taukutnya dan merelakan tangannya dililit oleh ular!

KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Achmad Megantara sebagai Bima

Achmad Megantara ini selain seorang aktor, dia juga merupakan seorang model. Selain itu, dia juga tergabung dalam sebuah grup duo bersama Reynaldi Mbayang. Aktor kelahiran Jakarta, 27 Desember 1996 ini memulai kariernya di sinetron berjudul High School Love Story. Sementara film layar lebar perdananya berjudul EL yang tayang di tahun 2018. Tentu saja, duet akting Achmad Megantara sebagai Bima dan Aghniny Haque sebagai Ayu ini merupakan salah satu duet yang paling ditunggu oleh netizen yaaa.

KKN di Desa Penari: Trailer dan Biodata Pemain Utama

Aulia Sarah sebagai Badarawuhi

Nah ini dia, sosok yang paling ditunggu di film KKN di Desa Penari, Badarawuhi! Bagi yang belum tahu, Badarawuhi ini merupakan sosok penguasa hutan di desa itu. Berbagai spekulasi tentang siapa yang akan menjadi pemeran Badarawuhi pun sempat heboh di dunia maya. Sampai akhirnya terpilihlah Aulia Sarah sebagai aktris pemeran Badarawuhi.

Aulia Sarah sendiri merupakan aktris dan model Indonesia yang memulai kariernya dengan menjadi Gadis Sampul pada tahun 2005. Sementara karier beraktingnya dimulai pada tahun 2009 dengan bermain di film berjudul Punk in Love dan sinetron Amira.

Badarawuhi ini digambarkan sebagai satu sosok primadona dan fenomenal. Dia digambarkan sebagai seorang penari cantik berwujud setengah manusia dan setengah siluman. Wah kira-kira bagaimana ya Aulia Sarah memerankan tokoh ini. Pasti pada penasarankan. Nah, untuk sekarang, simpan saja dulu semua pertanyaan kalian sampai film ini tayang di tanggal 5 Maret 2020 nanti.

Film dan aktor terkait

Artikel Terkait

Tiga Film Horor Indonesia Terbaru yang Siap Gentayangan di Bioskop
Semua acara TV yang telah dibatalkan pada musim gugur 2019
Rangkuman dan Ranking Film Ernest Prakasa
5 Serial Netflix Seru yang Sayangnya Hanya Bertahan Satu Musim