Take Me to the Moon
Take Me to the Moon merupakan film asal Taiwan yang berceritan tentang time travel. Diceritakan pada tahun 1997, enam orang sahabat yang bersekolah di satu SMA sepakat untuk membuat sebuah band kecil-kecilan. En Pei menjadi penyanyi sementara Zheng Xiang menjadi gitaris di band itu. Namun, alih-alih membuat band untuk mempererat persahabatan, ternyata Xiang diam-diam menyukai sahabatnya sendiri, En Pei. Ketika kelulusan, En Pei berkata bahwa mimpinya menjadi penyanyi bisa terwujud karena adanya “jalan” di Jepang. Namun, En Pei mengalami kecelakaan hingga meninggal.
Pada tahun 2017, kelompok sahabat band itu berkumpul kembali, bukan karena kangen nge-band lagi, tetapi karena acara pemakan Zheng Xiang yang mengalami kecelakaan. Namun, anehnya Xiang ternyata terbangun kembali di tahun 1997, di mana 3 hari sebelum kelulusan. Ia pun ingat tentang En Pei dan langsung mencoba mengubah takdir.